Rumy Al-Qahtani jadi wanita pertama asal Arab Saudi yang mengikuti ajang kompetisi ratu sejagad, Miss Universe. (Foto: Instagram/@rumy_alqahtani)
JAKARTA — Kerajaan Arab Saudi menunjuk Rumy Al-Qahtani menjadi wanita pertama asal Arab Saudi yang akan mengikuti ajang kompetisi ratu sejagad, Miss Universe 2024. Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Rumy Al-Qahtani, mengaku senang sekaligus merasa terhormat bisa mewakili negaranya dalam kontes kecantikan dunia.
“Saya merasa terhormat bisa berpartisipasi dalam Miss Universe International 2024,” kata Rumy mengutip dari akun Instagramnya, Rabu (27/3/2024).
Rumy mengaku keikutsertaannya dalam Miss Universe juga merupakan tugas dari Kerajaan Arab Saudi dalam rangka mengenalkan warisan budaya asli Arab Saudi kepada dunia. Ini juga menjadi sejarah, pertama kalinya Arab Saudi mengirimkan kontestan di ajang kontes kecantikan sejagat itu. “Ini keikutsertaan pertama Kerajaan Arab Saudi dalam kompetisi Miss Universe,” jelas dia.
Melansir dari Arab News, Rabu (27/3/2024), Rumy Al-Qahtani merupakan model yang juga pernah ikut serta dalam kontes kecantikan Miss & Mrs Global Asian edisi kedua di Malaysia. Di ajang tersebut, perempuan usia 27 tahun itu bertransisi melalui berbagai penampilan, mulai dari gaun elegan hingga pakaian olahraga dan pakaian tradisional Arab Saudi.